Tunneling atau SSH Loncat Kodok biasanya dibutuhkan ketika kita ingin membuka port yang tertutup pada network perusahaan klien tanpa harus request untuk membuka port. Biasanya membuka port ini membutuhkan effort lebih banyak jika perusahaan klien strict terhadap security/keamanan.
Nah biasanya saya supaya tidak repot-repot saya cukup menjalankan suatu perintah, namun sebelum menjalankannya sebagai contoh begini ketentuannya:
- SSH Perusahaan Klien Aktif
- Jaringan Lokal 192.168.100.0/24
- Tidak ada pembatasan port pada server SSH
- Menggunakan OS Linux atau MAC
Jadi jika kita ingin akses IP segment 192.168.100.0/24 pada perusahaan klien, kurang lebih seperti ini:
Single Tunneling (Bisa diakses melalui IP manapun)
ssh -L 1234:localhost:1234 nugi@IP-KLIEN-TUJUAN
Dalam mode ini kita tetap bisa melakukan perintah pada server, kurang lebih seperti ini:
$ ssh -L 1234:localhost:1234 nugi@IP-KLIEN-TUJUAN Welcome to Ubuntu 18.04.3 LTS (GNU/Linux 4.15.0-62-generic x86_64) ~ Last login: Mon Jan 13 10:27:29 2020 from telkom nugi@server:~$
Jika sudah terkoneksi, silakan pasang proxy atau install chrome extension Proxy Switcher kemudian setting seperti ini:
Kemudian coba akses segment 192.168.100.0/24 pada browser, maka otomatis bisa terbuka dengan baik.
Multi Tunneling (Hanya bisa diakses pada IP Tertentu)
Biasanya kebanyakan perusahaan klien membatasi akses ssh pada IP tertentu saja, maka kita mesti melakukan tunneling khusus pada server gateway. Misal dalam contoh kasus, server 111.222.111.222 ini sebagai pangakalan maka sshnya seperti ini:
$ ssh -L 1234:localhost:1234 [email protected] user@gateway:~$
Kemudian jalankan perintah:
user@gateway:~$ ssh -D 1234 nugi@IP-KLIEN-TUJUAN Welcome to Ubuntu 18.04.3 LTS (GNU/Linux 4.15.0-62-generic x86_64) ~ Last login: Mon Jan 13 10:27:29 2020 from telkom nugi@server:~$
Jika sudah terkoneksi, silakan pasang proxy atau install chrome extension Proxy Switcher kemudian setting seperti ini:
Kemudian coba akses segment 192.168.100.0/24 pada browser, maka otomatis bisa terbuka dengan baik.
Catatan:
Jika ingin melakukan triple tunneling atau lebih bisa menjalankan perintah seperti ini pada server tujuan pertama:
ssh -L 1234:localhost:1234 nugi@IP-KLIEN-TUJUAN-1
Dan diakhiri dengan perintah:
ssh -D 1234 nugi@IP-KLIEN-TUJUAN
Semoga sukses, jika ada pertanyaan silakan comment dibawah ya.. Semoga bermanfaat~~